Kamis, 13 Juni 2024

Suparman, Sebut Dinas Lingkungan Hidup Pasangkayu tidak proaktif dalam Penanggulangan isu-isu lingkungan.

menarainfosulbar.com 
Pasangkayu, - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Pasangkayu mengungkapkan keprihatinan terhadap ketidakproaktifan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pasangkayu dalam menyelesaikan isu-isu lingkungan yang ada Kabupaten Pasangkayu.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh sekretaris HMI Komisariat Pasangkayu, menyatakan bahwa langkah-langkah yang diambil oleh Dinas Lingkungan Hidup belum memadai untuk mengatasi masalah-masalah lingkungan.

"Kami menyoroti kurangnya kebijakan konkret dan tindakan nyata dari Dinas Lingkungan Hidup dalam menghadapi kondisi lingkungan yang begitu memprihatinkan terkhusus di Kabupaten Pasangkayu". ungkap Suparman selaku sekretaris HMI Komisariat Pasangkayu.

"Dalam hal ini, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pasangkayu hanya fokus melakukan kegiatan yang sifatnya euforia dan tidak substantif", lanjutnya 

Sekertaris HMI Komisariat Pasangkayu. menekankan pentingnya adanya langkah-langkah yang lebih proaktif dan terukur dari pemerintah daerah untuk melakukan penghijauan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelestarian lingkungan, serta mendukung upaya-upaya mitigasi dan adaptasi terhadap perubahan iklim.

Suparman juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pemerintah daerah, untuk bekerja sama dalam upaya menjaga keberlanjutan lingkungan hidup demi generasi mendatang.

Sumber: gio

0 comments:

Posting Komentar